Monday, August 31, 2015

Tahapan Negara Maju Dan Berkembang



Negara maju dan Negara berkembang
1.Negara maju dan berkembang 
Ada beberapa dasar atau kreteria untuk pengelompokkan suatu Negara menjadi Negara maju dan  nrgara berkembang. Salah satunya di antaranya yaitu berdasarkan kemajuan yang telah dicapainya yang meliputi tingkat kekayaan dan kemajuannya.

Bedasarkan tingkat kekayaannya dan kemajuannya Negara dikelompokkan menjadi dua yaitu Negara maju dan Negara berkembang. Selain dua istilah tersebut  ada pengelompokkan Negara yang lain, yaitu Negara terbelakang,Negara belum berkembang , istilah tersebut merupakan sebutan untuk negara –negara yang miskin atau kurang kecukupan sedangkan untuk negara-negara yang maju dan berkecukupan disebut dengan Negara maju, negara berkembang , atau Negara lebih berkembang.
Ada lagi dasar pengelompokkan Negara yaitu atas dasar politik dan keadaan ekonominya , berdasarkan politik dan keadaan ekonominya negara-negara di dunia dikelompokkan menjadi tiga yaitu
 A.Negara dunia pertama

Negara dunia pertama adalah kelompok Negara –negara industri dengan corak ekonomi pasar. Negara –negara kelompok ini juga disebut Negara kapitalis atau dunia barat, contoh:  inggris , prancis , jerman dan sebagainya.

 B.Negara dunia kedua

Negara dunia kedua yaitu kelompok Negara dengan ekonomi terancana secara sentral atau memusat. Negara –Negara kelompok ini adalah blok komunis atau kubu sosial , contoh : uni soviyet (rusia), cina , dan sebagainya.

 C.Negara dunia ketiga

Negara dunia ketiga adalah  kelompok negar-negara yang lebih miskin. Negara-negara kelompok ini baru saja merdeka dari  penjajahan Negara-negara maju  contoh : Indonesia , Malaysia , india, dll.


Ada juga pengelompokkan yang lainnya berdasarkan kemajuannya :

1.Negara utara

Negara utara adalah sebutan untuk kelompok Negara –negara kaya atau telah berkembang atas kemajuannya , Negara tersebutdisebut negara utara karena kebanyakan berada di bagian utara  contoh : inggris, jerman , prancis di benua eropa, amerika serikat  dan kanada  di benua amerika utara.

2.Negara selatan

Negara selatan adalah sebutan untuk Negara-negara miskin dan belum berkembang atau sedang berkembang. Kelompok  Negara  ini kebanyakan berada di belahan selatan  contoh : afrika selatan, asia selatan dan asia tenggara  dan amerika tengah serta amerika selatan .

Bertolak dari kegiatan pembangunan yang dilaksanakan , kita dapat mengartikan pengertian Negara maju dan berkembang sebagi berikut :

a.Negara maju

 adalah negara yang telah berhasil melaksanakan pembangunan mencapai tujuan yang ditetapkan

b. Negara berkembang

adalah Negara yang sedang giat –giatnya melaksanakan pembangunan untuk mencapai tujuan yang telah ditetapkan .
Untuk mengetahui keberhasilan pembangunan atau maju tidaknya suatu Negara berdasarkan pengertian  di atas digunakan acuan-acuan sebagai berikut :

           a) Peningkatan pendapatan
           b) Penurunan jumlah masyarakat miskin
           c) Penurunan ketimpangan penerimaan pendapatan  
           d) Penurunan kesenjangan hidup
           e) Penurunan angka kematian bayi
           f) Penurunan buta huruf
           g) Penurunan pertumbuhan penduduk.

Tolak ukur untuk menentukan keberhasilan pembangunan atau kemajuan suatu Negara
             a)  Tingkat harapan hidup

            b)  Konsumsi protein hewani

             c)  Persentasi anak-anak belajar di SD dan SMP       

             d)  Persentasi anak- anak belajar di kejuruan

              e) Jumlah surat kabar

              f) Jumlah telepon dan radio

              g) Persentase penduduk yang diam di kota

               h) Persentase penduduk dewasa di sector pertanian

               i) Persentase angkatan kerja di bidang jasa dan industri

               j) Konsumsi listrik dan energi perkpita

               k) Pendapatan perkapita nasional meningkat.

1.Tahap perkembangan Negara

 Suatu negara termasuk indonesia jika dilihat dari sejarah perkembangannya berawal dari kondisi yang miskin  kemudian mengalami kemajuan –kemajuan dari waktu ke waktu hinggga menjadi Negara berkembang atau Negara maju. Denga kata lain setiap Negara sejak lahir  atau sampai saat ini mengalami tahapan perkembangan tertentu.

2.Tahap masyarakat tradisional

Masyarakat tradisional merupakan tahap awal perkembangan suatu Negara sebelum berkembang menjadi  Negara yang lebih maju.masyarakat tradisional memiliki beberapa ciri :

1.Belum produktif , antara lain belum bisa menghasilkan sendiri apa yang dikonsumsi  mereka hanya mengambil dari alam.

2. Cara hidupnya, masih premitif dan dipengaruhi oleh pemikiran yang tidak masuk akal atau irasionala

3. Kebiasaan hidup yang dilakukan bersifat turun temurun, jadi sangat sulit menerima sesuatu dari luar.

4. Belum  ada penerapan ilmu pengetahuan dan teknologi , bahkan mengenal saja belum.

5.   Masyarakat sebagian besar bekerja di sector pertanian, sector yang lain belum berkembang apalagi menjadi perhatian .

6. Hubungan keluarga dan kesukuan masih sangat erat.

7. Gerakan atau perpindahan penduduk masih sangat kecil.

Contoh  dari Negara pada tahapan ini adalah nagara yang sebagian besar berada di benua afrika


3.Tahap prakondisi lepas landas

Tahapan ini Negara masih dalam keadaan sedang menggeliat mengadakan perubahan menuju ke arah kemajuan . Pada tahap prakondisi lepas landas ini W.W Rostow membedakan Negara menjadi dua.
Negara yang mengalami perubahan dari masyarakat tradisional ke masyarakat modern. Kelompok Negara ini adalah jenis Negara di eropa , asia , amerika latin dan afrika
Negara yang mengalami perubahan langsung menuju masyarkat modern tanpa mengalami tahapan tradisonal , yang termasuk Negara ini adalah , amerika serikat ,kanada selandia baru dan Australia.

Ada beberapa ciri tahapan kondisi pralepas landas:

1. Masyarakat mulai merubah teknologinya ke  arah yang lebih produktif dan efisien


2.Budaya masyarakat mulai produktif , sebagaian pendapatan masyarakat di tabung di lembaga yang produktif ( bank)


3. Para pengusaha yang ada di Negara tersebut mulai memperluas usahanya mengolah sumber daya alam yang ada


4.Kegiatan ekonomi terus bergerak ke arah kemajuan, meskipun masih bercorak agraris atau bergerak di sector pertanian.

4.Tahap lepas landas

Tahap perkembangan Negara  yang ke tiga adalah Negara tahap lepas landas. Dengan ciri sebagai berikut :

1.   Kegiatan produksi terus berkembang sehingga pertumbuhan ekonomi terus tercapai

2.  Terciptanya perubahan –perubahan berbagai sector ke arah yang lebih efektif

3.  Akumulasi atau berkumpulnya modal semakin bertambah.

4. Sector industry menjadi pemimpin dan memacu pertumbuhan ekonomi

5.  Pendapatan nasional dan pendapatan perkapita terus bertambah.

Contoh dari Negara pada tahapan ini adalah korea selatan,singapura dan Negara eropa lainnnya

5.Tahap gerak menuju kematangan

Ditandai dengan ciri sebagai  berikut :
1.  Kegitan ekonomi tumbuh secara teratur dan terus menerus

2. Penggunaan teknologi modern sudah meluas


3. Kira-kira 10% sampai 20% pendapatan nasional diinvestasikan


4. Struktur ekonomi terus mengalami perubahan ke arah yang lebih baik.


5. Industry modern mulai berkembang ke arah induastry hulu yang padat modal.

Contoh Negara dari tahapan ini adalah amerika serikat , jerman , prancis ,inggris, belanda dan sebagainya

6.Tahap konsumsi tinggi

Merupakan tahap puncak perkembangan suatu Negara yang ditandai dengan ciri sebagai berikut :
1. Industri terus berkembang menuju produksi yang tahan lama dan jasa keahlian


2. Pendapatan perkapita sampai pada tingkat tertinggi


3. Kebutuhan  pokok perkapita sampai pada kebutuhan yang bersifat sekunder serta tersier sudah dapat terpenuhhi dengan mudah.

Contoh Negara pada tahapan konsumsi tingggi ini masih sangat terbatas antara lain mungkin baru inggris, jerman , amerika serikat.

LINK DOWNLOAD. DISINI

No comments:

Post a Comment